Popular post

Flag Counter

Jumat, 11 Oktober 2013

Fakta Dengan Ciuman Bisa Membantu Menemukan Jodoh



Ternyata ciuman banyak membantu seorang wanita untuk menemukan pria idaman. Peneliti dari Oxford University menemukan bahwa perempuan memungkinkan untuk mendapatkan pasangan yang sesuai dari berciuman.

Mereka juga berpendapat bahwa ciuman memiliki peran penting untuk memperkuat kasih dan sayang. Kebanyakan wanita menggunakan keterampilan mereka dalam beciuman untuk menunjukkan apakah mereka kompatibel atau tidak.

Para peneliti mencoba untuk memahami tujuan dari praktik manusia yang unik dalam berciuman. Rafael Wlodarski dari Departemen Psikiologi Eksperimental, mengatakan “Berciuman dalam hubungan seksual sangat lazim dalam berbagai bentuk, di hampir setiap masyarakat.”

Penelitian yang diterbitkan dalam jurnal Human Nature, mensurvei lebih dari 900 orang dewasa ingin mengetahui ‘Apa yang ada saat berciuman?’ hanya lebih dari setengah peserta survei berada dalam hubungan yang serius.

Wlodarski berkata,”Ada tiga teori utama tentang peran yang dimainkan saat berciuman dalam hubungan seksual. Bahwa hal itu membantu menilai kualitas genetik calon pasangan, meningkatkan gairah, dan berguna dalam menjaga hubungan bersama-sama.”

Penelitian tersebut menunjukkan, perempuan menilai berciuman lebih penting dalam berhubungan dibanding lelaki. Dalam penelitian sebelumnya juga menemukan bahwa perempuan lebih selektif ketika memilih calon pasangan. Mungkin, karena mereka ingin memiliki keturunan dan teman hidup yang baik.

“Berciuman bisa menangkap sinyal kimia, baik dari rasa, aroma, yang secara sadar menginformasikan ke-kompatibel-an genetik keduanya,” kata Mr Wlodarski.

Komentar :

ada 0 komentar ke “Fakta Dengan Ciuman Bisa Membantu Menemukan Jodoh”

Posting Komentar

 
This Blog is proudly powered by Blogger.com | Template by free Blogger template